'bukancowokromantis'

TEMPATKU BELAJAR DAN BERBAGI

Mempercepat Koneksi Telkomsel Flash Unlimited

Sepertinya Telkomsel flash masih merupakan yang tercepat saat ini untuk layanan akses internet unlimited via jaringan 3G, meski koneksinya masih nut-nutan hal ini berdasarkan pengalaman saya nyoba-nyoba internetan pake 3G beberapa operator GSM indonesia. Belum lagi ternyata kita masih bisa mempercepat akses internet Telkomsel Flash Unlimited. Makin mantep aja nih bagi yang seneng donlot-donlotan. Nah saya mau bagi-bagi Tips meningkatkan kecepatan akses internet telkomsel flash unlimited.

Sebenernya tips ini bisa juga diterapkan untuk akses via jaringan lain, inilah langkah-langkah perlu anda lakukan untuk mempercepat akses internet:
1. Gunakan browser Mozilla FireFox.
2. Download add-ons buat browser mozilla. FasterFox (FasterFox 3.03),FlasBlock & Adblock Plus.
3. Install FireTune. Lalu settinh sesuai dengan kondisi komputer dan koneksi internet Anda. saya sendiri menggunakan opsi “Fast Compoter/Slow Connection”, trus klik Tune It.
4. Gunakan Web Accelerator. Bisa make Google Web Accelerator. Atau Bisa juga yang bayar pake rupiah di Onspeed Indonesia. Untuk versi trialnya bisa di donlot disini, kamu bisa make selama 14 hari secara gratis.
5. Kalo aksesnya via HP jangan lupa set koneksi di HP pake settingan 3G only.
6. Jika tiba-tiba koneksi putus-putus, coba ganti saja APN-nya, pake APN ‘internet’ atau APN ‘telkomsel’. Dua APN tersebut merupakan APN yang disediakan untuk Telkomsel Flash Unlimited.
Ternyata tidak sulit bukan untuk mempercepat akses internet telkomsel flash unlimited? Dengan cara-cara tersebut surfing tambah cepat, download juga tambah cepat dan chating lancar dan ga putus-putus.

BACA JUGA :



0 komentar:

Posting Komentar